Bandar Lampung, – Majelis Pendidikan Kader dan Sumber Daya Insani (MPKSDI) serta Lembaga Pengembangan Cabang dan Ranting (LPCR) Pdm Kota Bandar Lampung sukses menggelar Baitul Arqom pada Sabtu dan Minggu, 15–16 Maret 2025. Acara ini berlangsung di Aula SDMutu BandarLampung dan diikuti oleh sekitar 40 peserta dari berbagai Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) se-Kota Bandar Lampung juga di hadiri bapak kepala SD Muhammadiyah 1 Bandar Lampung Slamet Priadi
Baitul Arqom ini bertujuan untuk memperkuat ideologi Muhammadiyah serta membentuk kader yang berintegritas dan siap berkontribusi bagi masyarakat. Selama dua hari, peserta mendapatkan berbagai materi, mulai dari pemahaman ideologi Muhammadiyah, kepemimpinan, peran kader dalam dakwah, hingga kontribusi sosial dalam masyarakat.
Ketua LPCR PDM Kota Bandar Lampung dalam sambutannya menekankan bahwa kegiatan ini merupakan bagian penting dari kaderisasi Muhammadiyah. “Kami berharap melalui Baitul Arqom ini akan lahir kader-kader militan yang siap berkontribusi nyata di masyarakat serta menjadi masyarakat Islam yang sebenar-benarnya,” ujarnya.
Salah satu peserta menyampaikan kesan positifnya terhadap kegiatan ini. “Baitul Arqom ini memberikan wawasan baru dan semakin menguatkan komitmen saya dalam berjuang bersama Muhammadiyah,” katanya.
Dengan suksesnya penyelenggaraan Baitul Arqom ini, diharapkan Muhammadiyah Kota Bandar Lampung semakin berkembang dan melahirkan kader-kader yang siap menjadi agen perubahan di tengah masyarakat.
