-
Bandar Lampung — Senin, 06 Oktober 2025, SD Muhammadiyah 1 Bandar Lampung (SD Mutu Balam) kembali melaksanakan kegiatan rutin upacara bendera yang diikuti oleh seluruh siswa dari kelas 1 hingga kelas 6. Upacara ini merupakan agenda khusus yang dilaksanakan setiap hari Senin di minggu terakhir pada tiap bulannya, sebagai bentuk pembiasaan kedisiplinan, rasa nasionalisme, serta wadah untuk menyampaikan pesan-pesan pembinaan karakter kepada seluruh peserta didik. Upacara yang berlangsung di lapangan utama sekolah tersebut berjalan dengan penuh khidmat. Bertindak sebagai pembina upacara adalah Ibu Sella Atika, S.Pd. Dalam amanatnya, beliau menyampaikan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan sekolah, terutama di area sekitar ruang kelas. Beliau mengingatkan bahwa lingkungan yang bersih akan menciptakan suasana belajar yang nyaman dan sehat. Para siswa diimbau untuk tidak membuang sampah sembarangan, serta menjaga kerapian dan kebersihan meja serta lantai kelas. Selain itu, Ibu Sella juga menekankan pentingnya disiplin saat izin ke toilet. Beliau mengingatkan agar siswa tidak banyak bermain ketika izin ketoilet dengan menyalahgunakan izin keluar kelas, serta segera kembali setelah keperluan selesai. Hal ini demi menjaga ketertiban dan kelancaran proses pembelajaran. Amanat yang disampaikan Ibu Sella menjadi pengingat bagi seluruh siswa untuk lebih bertanggung jawab dalam menjaga lingkungan sekolah dan mematuhi tata tertib yang berlaku. ________________________________________ INFO SPMB INDENT TP. 2026/2027 Narahubung: Admin Sekolah (0811 790 717) #PPDB20262027 #pelajarhebat #pelajarsukses #sekolahjuara #berakhlakqur’ani #sekolahunggulan #sekolahterbaik __________________________________________ SD Muhammadiyah 1 Bandar Lampung Sekolahnya Para Juara Berakhlak Qur’ani _________________________________________ More Information : Instagram : https://www.instagram.com/sdmutubandarlampung?igsh=MWkxYXlyeXU4N3l3Mw== Youtube : https://youtube.com/@sdmutubandarlampung9360?si=SwXxNd-zpbpJm1XF Facebook: https://www.facebook.com/share/172r1CxLjm/ Tiktok : https://www.tiktok.com/@sdmutubandarlampung?_t=ZS-90CciTQxXUN&_r=1 Website : https://www.sdmutubl.sch.id
-
Bandar Lampung – Lapangan Komplek Perguruan Muhammadiyah Bandar Lampung dipenuhi oleh semangat kebangsaan pada Senin pagi, 22 September 2025. Upacara bendera yang dilaksanakan secara gabungan ini diikuti oleh seluruh siswa dari tiga jenjang pendidikan, yakni SD Muhammadiyah 1 Bandar Lampung, SMP Muhammadiyah 3 Bandar Lampung, dan SMA Muhammadiyah 2 Bandar Lampung. Yang membanggakan, petugas upacara kali ini adalah siswa-siswi SD Muhammadiyah 1 Bandar Lampung. Siswa/i SD Mutu Balam dengan penuh percaya diri dan keberanian mampu melaksanakan tugasnya di hadapan para kakak-kakak dari jenjang SMP dan SMA. Penampilan mereka sangat membanggakan: kompak, percaya diri, dan penuh kedisiplinan. Hal ini menunjukkan bahwa sejak dini, siswa SD Mutu Balam telah dibekali pendidikan karakter dan pelatihan tanggung jawab yang kuat. Apresiasi yang setinggi-tingginya diberikan kepada seluruh petugas upacara. Keberanian mereka tampil di tengah-tengah peserta upacara yang sebagian besar lebih tua merupakan contoh nyata dari keberanian, kedisiplinan, dan semangat juang yang luar biasa. Bertindak sebagai pembina upacara adalah Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan SD Muhammadiyah 1 Bandar Lampung, Ibu Mamrdiana, S.Pd.I Nana Mardiana Dalam amanatnya, beliau menyampaikan mengenai *tiga kunci kesuksesan dalam kehidupan*. Pesan ini diharapkan dapat menjadi pedoman dan motivasi bagi seluruh peserta didik dalam menjalani hari-hari belajar di sekolah maupun kehidupan sehari-hari di rumah. *1. Taat kepada Perintah Allah dengan Melaksanakan Sholat 5 Waktu* Pembina upacara mengingatkan bahwa kesuksesan sejati berawal dari ketaatan kepada Allah SWT. Bentuk ketaatan paling utama adalah dengan menjaga dan melaksanakan sholat lima waktu tepat pada waktunya. Sholat bukan hanya sebagai kewajiban seorang muslim, tetapi juga sebagai penopang kehidupan agar senantiasa terjaga dari perbuatan buruk, diberikan ketenangan hati, serta dimudahkan dalam setiap urusan. Siswa-siswi diharapkan menjadikan sholat sebagai kebutuhan, bukan sekadar rutinitas. *2. Berbakti kepada Kedua Orang Tua* Selain taat kepada Allah, kesuksesan seseorang juga sangat bergantung pada restu dan doa kedua orang tua. Berbakti kepada orang tua diwujudkan dengan sikap hormat, sopan, membantu pekerjaan mereka, serta mendoakan kebaikan bagi ayah dan ibu. Pembina upacara menekankan bahwa ridha Allah ada pada ridha orang tua, dan murka Allah ada pada murka orang tua. Oleh karena itu, setiap siswa hendaknya selalu menghormati dan menyayangi orang tuanya, baik ketika di rumah maupun di luar rumah. *3. Rajin Belajar* Kunci terakhir yang disampaikan adalah rajin belajar. Belajar adalah tanggung jawab utama seorang pelajar. Dengan rajin belajar, siswa dapat meraih prestasi, menambah wawasan, dan mempersiapkan diri untuk meraih cita-cita di masa depan. Belajar tidak hanya dilakukan di sekolah saat mengikuti pelajaran, tetapi juga di rumah melalui membaca buku, mengulang pelajaran, dan berlatih soal. Pembina upacara menekankan bahwa ilmu yang bermanfaat akan menjadi bekal utama untuk kesuksesan dunia dan akhirat. Di akhir amanatnya, Pembina upacara mengajak seluruh siswa-siswi untuk berkomitmen menjaga tiga kunci kesuksesan ini, yaitu *taat kepada Allah melalui sholat lima waktu, berbakti kepada kedua orang tua, dan rajin belajar*. Dengan menerapkannya secara konsisten, insyaAllah para siswa akan tumbuh menjadi generasi yang berakhlak mulia, berprestasi, dan sukses dalam kehidupan. INFO PPDB INDENT TP. 2026/2027 Narahubung: Admin Sekolah (0811 790 717) #PPDB20262027 #pelajarhebat #pelajarsukses #sekolahjuara #berakhlakqur’ani #sekolahunggulan #sekolahterbaik __________________________________________ *SD Muhammadiyah 1 Bandar Lampung* _Sekolahnya Para Juara Berakhlak Qur’ani_ _________________________________________ More Information : Facebook : SDMutu BandarLampung Instagram : @sdmutu_bandar_lampung Youtube : SD Mutu Bandar Lampung Website : https://www.sdmutubl.sch.id
-
Bandar Lampung – Kabar membanggakan datang dari dunia pendidikan dan olahraga! Azkaditya Wafi, siswa kelas 5 Zaid Bin Tsabit dari SD Muhammadiyah 1 Bandar Lampung (SD Mutu Balam), sukses mengharumkan nama sekolah dan daerah dengan meraih Medali Perak dalam Kejuaraan Pencak Silat Piala Rektor III Universitas Lampung Tingkat Nasional yang digelar pada 11 September 2025. Kompetisi ini merupakan ajang bergengsi yang diikuti oleh ratusan pesilat muda dari berbagai provinsi di Indonesia. Dalam kategori yang diikuti, Azkaditya menunjukkan kemampuan teknik dan semangat juang tinggi hingga berhasil melaju ke babak final dan meraih posisi kedua terbaik secara nasional. “Kami sangat bangga atas pencapaian Azkaditya. Ini adalah bukti nyata bahwa siswa kami tidak hanya unggul di bidang akademik, tetapi juga di bidang non-akademik. Semoga ini menjadi motivasi bagi siswa lainnya untuk terus berkembang dan berprestasi.” Prestasi ini tentu tidak terlepas dari kerja keras Azkaditya dalam berlatih, dukungan dari orang tua, pelatih, serta bimbingan dari pihak sekolah. Kejuaraan ini diselenggarakan oleh Universitas Lampung sebagai ajang pencarian bakat sekaligus pengembangan olahraga tradisional Indonesia, yaitu pencak silat, di kalangan generasi muda. Tahun 2025 menjadi penyelenggaraan ke-3, dan telah diikuti oleh peserta dari berbagai wilayah di Indonesia. SD Muhammadiyah 1 Bandar Lampung atau yang dikenal dengan Mutu Balam merupakan salah satu sekolah dasar unggulan yang mengedepankan pendidikan berbasis nilai-nilai Islam, akademik, karakter, dan prestasi di berbagai bidang. INFO SPMB INDENT TP. 2026/2027 Narahubung: Admin Sekolah (0811 790 717) #PPDB20262027 #pelajarhebat #pelajarsukses #sekolahjuara #berakhlakqur’ani #sekolahunggulan #sekolahterbaik __________________________________________ SD Muhammadiyah 1 Bandar Lampung Sekolahnya Para Juara Berakhlak Qur’ani _________________________________________ More Information : Instagram : https://www.instagram.com/sdmutubandarlampung?igsh=MWkxYXlyeXU4N3l3Mw== Youtube : https://youtube.com/@sdmutubandarlampung9360?si=SwXxNd-zpbpJm1XF Facebook: https://www.facebook.com/share/172r1CxLjm/ Tiktok : https://www.tiktok.com/@sdmutubandarlampung?_t=ZS-90CciTQxXUN&_r=1 Website : https://www.sdmutubl.sch.id
-
Bandar Lampung, 2025 – Sebuah kabar membanggakan kembali hadir dari arena olahraga bela diri tradisional Indonesia. SD Mutu Balam dengan penuh rasa syukur dan bangga mengucapkan Selamat dan Sukses kepada Fathan Almaisan Zahfar, siswa kelas 5 Zaid Bin Tsabit, yang berhasil meraih Medali Emas dalam ajang Kejuaraan Pencak Silat IPSI Lampung Open 2 Tahun 2025 Tingkat Provinsi Lampung. Pencapaian gemilang ini menjadi bukti nyata bahwa dengan disiplin, kerja keras, dan semangat pantang menyerah, siswa SD Mutu Balam mampu tampil sebagai juara di ajang bergengsi. Fathan telah menunjukkan ketangguhan fisik dan mental dalam menghadapi lawan-lawannya, sekaligus menjunjung tinggi nilai sportivitas yang menjadi jiwa dari olahraga pencak silat. Ajang IPSI Lampung Open 2 2025 merupakan salah satu kompetisi prestisius yang diikuti oleh para pesilat muda berbakat dari seluruh Provinsi Lampung. Keberhasilan Fathan meraih medali emas di tengah persaingan yang ketat menjadi bukti kualitasnya sebagai atlet muda potensial yang layak diperhitungkan di masa depan. Kepala SD Mutu Balam menyampaikan apresiasi mendalam atas keberhasilan ini. “Prestasi Fathan Almaisan Zahfar adalah kebanggaan bagi sekolah dan menjadi inspirasi bagi teman-temannya. Ia tidak hanya berprestasi secara individu, tetapi juga telah mengangkat nama baik SD Mutu Balam di tingkat provinsi. Semoga keberhasilan ini menjadi awal dari capaian-capaian yang lebih besar, hingga ke tingkat nasional maupun internasional,” ujarnya. Selain sebagai ajang olahraga, pencak silat juga sarat dengan nilai-nilai budaya dan karakter. Melalui pencak silat, siswa belajar arti keberanian, kedisiplinan, rasa hormat kepada guru dan lawan, serta semangat pantang menyerah. Nilai-nilai inilah yang diharapkan terus melekat pada setiap siswa SD Mutu Balam dalam meraih prestasi di berbagai bidang kehidupan. Dengan keberhasilan ini, SD Mutu Balam menegaskan komitmennya untuk terus mendukung pengembangan minat dan bakat siswa-siswinya. Sekolah percaya bahwa setiap anak memiliki potensi luar biasa yang, bila diarahkan dengan baik, akan melahirkan generasi berkarakter juara, sehat, cerdas, dan berdaya saing tinggi. Selamat kepada Fathan Almaisan Zahfar atas pencapaian Medali Emas di Kejuaraan Pencak Silat IPSI Lampung Open 2 2025! Semoga prestasi ini menjadi motivasi bagi seluruh siswa/i untuk terus berkarya, berprestasi, dan menjaga semangat juara dalam diri masing-masing. INFO SPMB INDENT TP. 2026/2027 Narahubung: Admin Sekolah (0811 790 717) #SPMB20262027 #pelajarhebat #pelajarsukses #sekolahjuara #berakhlakqur’ani #sekolahunggulan #sekolahterbaik __________________________________________ *SD Muhammadiyah 1 Bandar Lampung* _Sekolahnya Para Juara Berakhlak Qur’ani_ _________________________________________ More Information : Facebook : SDMutuBandarLampung Instagram : @sdmutubandarlampung Youtube : SD Mutu Bandar Lampung Website : https://www.sdmutubl.sch.id
-
Bandar Lampung, 14 Juli 2025 – SD Muhammadiyah 1 Bandar Lampung secara resmi membuka kegiatan FORTASI (Forum Ta’aruf dan Orientasi Siswa) bagi peserta didik baru Tahun Pelajaran 2025/2026. Kegiatan pembukaan ini berlangsung di halaman sekolah dengan penuh semangat dan antusiasme, baik dari para siswa baru, orang tua, maupun seluruh civitas akademika. Kegiatan FORTASI tahun ini mengusung tema: “Menjadi Siswa Islami, Mandiri, dan Berprestasi Bersama Mutu Balam”, yang mencerminkan komitmen sekolah dalam menanamkan nilai-nilai keislaman, kemandirian, serta semangat berprestasi sejak hari pertama siswa menginjakkan kaki di bangku SD. Acara dibuka secara resmi oleh Kepala SD Muhammadiyah 1 Bandar Lampung, Bapak Slamet Priadi, S.Pd, yang dalam sambutannya menyampaikan bahwa FORTASI bukan hanya ajang pengenalan lingkungan sekolah, namun juga menjadi momen penting untuk membentuk karakter dan pondasi spiritual siswa. > “Selamat datang kepada anak-anak hebat di rumah kedua kalian, SD Muhammadiyah 1 Bandar Lampung. Di sinilah kalian akan tumbuh menjadi generasi yang Qur’ani, cerdas, disiplin, dan berakhlak mulia. Semoga FORTASI ini menjadi awal yang menyenangkan dalam perjalanan belajar kalian,” ujar beliau penuh semangat. Pembukaan FORTASI juga diisi dengan kegiatan perkenalan ekskul SD Muhammadiyah 1 Bandar Lampung dengan memperagakan sebagian ekskulnya. Para siswa baru tampak antusias mengikuti sesi awal ini dengan semangat dan rasa ingin tahu yang tinggi. FORTASI akan berlangsung selama beberapa hari ke depan, diisi dengan beragam kegiatan menarik dan edukatif, seperti: -Pengenalan lingkungan sekolah dan budaya sekolah Muhammadiyah -Pembiasaan ibadah harian (doa, wudhu, salat ) -Penanaman nilai kedisiplinan, tanggung jawab, dan cinta Al-Qur’an Dengan adanya kegiatan FORTASI, diharapkan peserta didik baru dapat lebih cepat beradaptasi dengan lingkungan sekolah, memahami budaya Islami yang diterapkan di SD Muhammadiyah 1 Bandar Lampung, serta tumbuh menjadi siswa yang siap menghadapi tantangan masa depan dengan nilai-nilai luhur Muhammadiyah. INFO PPDB TP. 2025/2026 Narahubung: Admin Sekolah (0811 790 717) #PPDB20252026 #pelajarhebat #pelajarsukses #sekolahjuara #berakhlakqur’ani #sekolahunggulan #sekolahterbaik __________________________________________ *SD Muhammadiyah 1 Bandar Lampung* _Sekolahnya Para Juara Berakhlak Qur’ani_ _________________________________________ More Information : Facebook : SDMutu BandarLampung Instagram : @sdmutu_bandar_lampung Youtube : SD Mutu Bandar Lampung Website : https://www.sdmutubl.sch.id